Pilih Cargo Udara Termurah, Dijamin Aman Asal Ada Ini!

cargo udara

Salah satu pilihan mengirim barang secepat kilat walau banyak adalah pakai pengiriman cargo udara. Nah, kalau anda pilih pengiriman cargo udara termurah sekalipun, sebenarnya bisa menjamin aman asalkan ada beberapa alasan ini. Simak ulasannya.

Standar Keamanan Pengiriman Tinggi

Tiap ekspedisi punya standar pengiriman sendiri – sendiri. Nah, wajib tahu kalau ekspedisi cargo udara termurah yang anda pilih tetap prioritaskan standar pengiriman yang tinggi, mudahnya dilihat dari segi standar keamanan pengirimannya. Itu yang paling penting.

Resiko barang bisa hilang saat dikirimkan atau mungkin rusak itu bisa sangat rendah kalau ekspedisi memiliki standar keamanan yang tinggi saat pengiriman. Jadi, tetap harus teliti ya? Karena yang penting barang aman bukan hanya sampai ke tempat tujuan.

Rute Luas

Mau kirim kemanapun, sebisa mungkin pilih saja ekspedisi yang punya rute luas. Kalau bisa, tidak hanya ke luar wilayah saja, bahkan sampai ke luar negeri sekalipun. Semakin luas jangkauan daerah, semakin mudah bagi anda untuk menilai ekspedisi tersebut berpengalaman atau tidaknya.

Semakin banyak pengalaman tentu semakin baik pelayanannya. Nah, kalau begini, mau kirim cargo paket kemanapun juga dijamin tenang.

Ada Opsi Pengiriman

Tidak sampai hanya dikirimkan ke wilayah tujuan saja, cargo udara termurah bisa menjamin keamanan juga kalau tersedia opsi pengiriman. Maksudnya, pengiriman ke alamat tujuannya. Kalau ekspedisi memiliki opsi untuk mengirimkan sampai ke alamat tujuan, anda boleh mempertimbangkannya lebih.

Karena tidak semua ekspedisi memiliki layanan pengiriman seperti ini. Ada yang memiliki opsi door – to – door, ada juga yang port – to – port. Kalau sampai ke alamat tujuan sudah pasti tidak perlu pikir panjang untuk memilihnya.

Berat Dimensi Barang Jelas

Sebetulnya, sudah jadi rahasia umum kalau cargo udara juga punya berat dan dimensi barang sendiri yang juga dibatasi, karena akan menggunakan transportasi pesawat (atau via udara). Beda ceritanya kalau memakai cargo laut yang bebas tidak perlu batasan dimensi barang.

Nah, cargo yang baik tentu punya berat dan dimensi barang yang jelas. Jadi, kalau anda mau kirim juga tidak kelewat batas dari yang sudah ditentukan. Sebenarnya, tahu dari awal batas ini juga mudah bagi anda untuk mengemas.

Menghindari juga kalau terkena biaya tambahan. Atau, paling repotnya kalau sudah ditimbang dan justru lebih malah anda harus membuka lagi paket yang sudah anda kemas dengan baik. Sudah repot dan belum tentu rapi juga.

Nah, itu tadi caranya untuk memastikan kalau jasa ekspedisi cargo udara termurah sekalipun bisa dijamin aman asalkan beberapa hal tadi jelas diberitahukan ke pelanggan bahkan sebelum proses pengiriman. Jadi, murah memang belum tentu pelayanannya buruk. Semuanya, asalkan kita mau tahu detail, pasti aman saja.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *